top of page

Cara Mengaktifkan Modul Apache mod_status di Ubuntu

How to Enable mod_status Apache module on Ubuntu

Apache merupakan salah satu pilihan server web yang paling banyak digunakan dan serbaguna saat ini. Apache menawarkan berbagai modul yang meningkatkan fungsionalitasnya, salah satunya adalah modul mod_status. Modul ini memberikan informasi berharga terkait aktivitas dan kinerja server, menjadikannya alat penting bagi seorang administrator server.


Pada tutorial ini, kami akan membimbing Anda tentang cara mengaktifkan modul Apache mod_status di sistem operasi Ubuntu.


Memahami Modul mod_status Apache

Modul mod_status Apache memberikan administrator server insight tentang seberapa baik performa server mereka. Modul ini menyajikan halaman HTML dengan statistik server saat ini dalam bentuk yang mudah dibaca.

Mengaktifkan Modul Apache mod_status

Anda akan menemukan banyak data dan informasi penting seperti penggunaan CPU, berapa lama service Apache sudah running, traffic dan process yang sedang berjalan.


Mengaktifkan Modul mod_status Apache di Ubuntu


Step#1: Cek apakah modul mod_status sudah aktif

Gunakan perintah berikut ini:

apachectl -M | grep status

anda akan melihat seperti berikut, dimana terdapat modul status_module aktif

cara cek modul mod_status sudah aktif

Jika ternyata modul belum aktif, maka anda bisa aktifkan pada langkah berikutnya.


Step#2: Aktifkan modul mod_status

gunakan perintah berikut ini:

sudo a2enmod status


Step#3: Konfigurasi modul mod_status

edit file konfigurasi berikut:

sudo nano /etc/apache2/mods-available/status.conf

tambahkan config berikut:

<Location "/server-status">
     SetHandler server-status
     Require host example.com
</Location>

ganti "example.com" dengang domain anda.

dan bentuk akhir seperti berikut:

contoh konfigurasi modul mod_status di apache

Step#4: Pastikan terdapat file conf untuk Virtual Host


file konfigurasi dapat di anda buat sendiri jika belum ada di directory ini:

/etc/apache2/sites-available/server-status.conf

berikut konfigurasi lengkap virtual host di apache:

<VirtualHost *:80>

    ServerAdmin someone@infinite-erp.co.id
    ServerName 127.0.0.1
    DocumentRoot /var/www/server-status

    <Directory />
            Options FollowSymLinks
            AllowOverride All
    </Directory>

    <Directory /var/www/server-status>
      Options +FollowSymLinks
      AllowOverride None
      order allow,deny
      allow from all
    </Directory>

</VirtualHost>

Kemudian aktifkan Virtual Host dengan perintah berikut:

sudo a2ensite server-status

Step#5: Restart Apache


Gunakan perintah berikut untuk restart service:

sudo service apache2 restart

atau bisa juga alternatif perintah ini

sudo systemctl restart apache2

Step#6: Cek apakah modul mod_status sudah bisa di akses


Nah, sekarang anda bisa meng-akses via url http://example.com/server-status







41 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Cara Konfigurasi SSH Multi Port

Kita tahu bahwa port yang digunakan untuk akses SSH menggunakan Port 22, namun dalam kasus tertentu kita perlu merubahnya sesuai...

Commentaires


bottom of page